Saturday, November 14, 2015

Pempek asli Palembang Mas Cik di Meruya

Bartno note

Setiap kali pulang lewat jalur Kebon Jeruk - Meruya, saya selalu melihat ramainya sebuah pedagang kaki lima di depan Taman Aries. Karena ini nih, yang buat saya akhirnya pengin mampir ke pedagang pempek ini.



Persis letaknya setelah carefour express Meruya sekitar 50 meter ke depan. Nama pemiliknya Mas Cik, buka dari jam 17.00 sampai 23.00, malah ia bisa tutup sebelum itu. Jadi kalau mau cicipin pempek buatannya, mesti cepet!

Pempek yang dijual Mas Cik ada beberapa pilihan, kapal selam, lenjer, lenjer isi sosis, dan adaan. Mas Cik juga jual sop kuah kash Palembang, kok saya lupa namanya ya... hehehe, maaf ya, abis fokusnya ke pempek doang sih. Oh ya baru inget, setelah gogling-gogling dulu, namanya Tekwan [15 ribu], hehehe.

Untuk harganya dimulai dari 10 ribu hingga 13 ribu,,, relatif ya,, rasanya cukup lezat. Cara menggorengnya crispy, dan bumbunya pas. Sambalnya agak kurang sih menurut saya. Tapi overall, untuk skor rasa dari 1-10, saya beri nilai 8.

Pilihan minumannya, ada air mineral, dan teh yang di botol. Sedangkan cemilannya, tersedia kerupuk ikan.



Foto ini, adalah menu makan saya untuk kapal selam plus adaan, dan satu gelas air mineral. Total 24 ribu. Murah kan, kenyang? Belum sih kalo saya, hehehe, mau nambah lagi sebenarnya, tapi biar segini aja dulu, jangan terlalu diporsir kan nggak baik juga, yang berlebih-lebihan.

Sambil menikmati pempek Mas Cik itu, saya tanya-tanya dikit kisahnya.

Mas Cik mulai jualan di tahun 1998. Ia dan istri adalah asli Palembang. Seinget dia harga jualnya pertama kali 4 ribu rupiah. Resep pembuatan pempeknya ini didapat dari turun-temurun. Setiap hari istrinya yang mengolah adonan ini, dengan menggunakan ikan tenggiri. Jadi pempek Mas Cik selalu fresh.

Mimpinya, Mas Cik ingin punya toko sendiri, jadi buka dari pagi hingga malam. Semoga terwujud ya Mas Cik!

Ada yang pengin coba mampir ke sana, kalo iya, salam ya, dari saya... Terima kasih. :)

Mas Cik dan keponakannya




Monday, November 2, 2015

Versi Indonesia lagu baru Adele 'Hello'


Adele [Billboard.com]

Video baru Adele 'Hello' yang dipublikasikan lewat YouTube 22 Oktober kemarin, kini telah menyentuh angka 194 juta lebih [02/11]. Wow! Dan lagu ini berhasil membuat beberapa selebriti menangis.

Emma Watson berkicau; "I think I've played #Hello 30x plus times. @Adele thank you for being so generous with your heart and your talent. You absolute legend."

Sam Smith; "This look @adele actually made me scream like a little girl."

Kelly Clarkson; "Oh my goodness @OfiicialAdele I love #hello :) you never disappoint! I can't wait to hear the whole album! #worththewait #supportgreatmusic.

Seperti apa cerita lagu ini, berikut liriknya: 

Hello, it's me
I was wondering if after all these years you'd like to meet
To go over everything
They say that time's supposed to heal ya, but I ain't done much healing

Hello, can you hear me?
I'm in California dreaming about who we used to be
When we were younger and free
I've forgotten how it felt before the world fell at our feet

There's such a difference between us
And a million miles

Hello from the other side
I must've called a thousand times
To tell you I'm sorry for everything that I've done
But when I call you never seem to be home

Hello from the outside
At least I can say that I've tried
To tell you I'm sorry for breaking your heart
But it don't matter, it clearly doesn't tear you apart
Anymore

Hello, how are you?
It's so typical of me to talk about myself, I'm sorry
I hope that you're well
Did you ever make it out of that town where nothing ever happened?

It's no secret that the both of us
Are running out of time

So hello from the other side
I must've called a thousand times
To tell you I'm sorry for everything that I've done
But when I call you never seem to be home

Hello from the outside
At least I can say that I've tried
To tell you I'm sorry for breaking your heart
But it don't matter, it clearly doesn't tear you apart
Anymore, ooooohh
Anymore, ooooohh
Anymore, ooooohh
Anymore, anymore

Hello from the other side
I must've called a thousand times
To tell you I'm sorry for everything that I've done
But when I call you never seem to be home

Hello from the outside
At least I can say that I've tried
To tell you I'm sorry for breaking your heart
But it don't matter, it clearly doesn't tear you apart
Anymore

---

Biar lebih mempermudah berikut translate versi saya:

Hello, ini saya
Saya heran setelah sekian lama tak menyapa, kamu ingin bertemu
Untuk menyelesaikan semua
Kata mereka waktu dapat menyembuhkan, tetapi saya belum cukup tersembuhkan

Hello, dapatkah kau mendengar aku?
Saya di California memimpikan kisah kita dulu
Saat kita muda dan bebas
Tapi saya lupa bagaimana rasanya setelah dunia kita 'hancur'

Begitu banyak perbedaan di antara kita
Dan jarak yang begitu jauh

Hello, ini aku dari tempat yang jauh
Saya telah mencoba menelpon ribuan kali
Untuk mengatakan maaf atas semua yang saya lakukan
Tapi setiap kali menelpon kamu selalu tidak di rumah

Hello, ini aku dari tempat yang jauh 
Setidaknya saya bisa katakan saya telah coba
Untuk mengatakan maaf karena membuatmu patah hati
Tapi itu sepertinya bukan masalah, karena jelas hal itu tak membuatmu hancur lagi

Hello, apa kabarmu?
Ini kebiasaan aku, bercerita tentang diri sendiri, maafkan
Saya harap kamu baik-baik
Apakah kamu berhasil keluar kota, tempat di mana semua tak pernah terjadi?

Itu bukan rahasia lagi, bahwa kita berdua
Telah kehabisan waktu

Jadi, Hello ini aku dari tempat yang jauh
Saya telah mencoba menelpon ribuan kali
Untuk mengatakan maaf atas semua yang saya lakukan
Tapi setiap kali menelpon kamu selalu tidak di rumah

Hello, ini aku dari tempat yang jauh 
Setidaknya saya bisa katakan saya telah coba
Untuk mengatakan maaf karena membuatmu patah hati
Tapi itu sepertinya bukan masalah, karena jelas hal itu tak membuatmu hancur lagi, oooohh
lagi, oooohh
lagi, oooohh
Lagi, lagi

Hello ini aku dari tempat yang jauh
Saya telah mencoba menelpon ribuan kali
Untuk mengatakan maaf atas semua yang saya lakukan
Tapi setiap kali menelpon kamu selalu tidak di rumah

Hello, ini aku dari tempat yang jauh 
Setidaknya saya bisa katakan saya telah coba
Untuk mengatakan maaf karena membuatmu patah hati
Tapi itu sepertinya bukan masalah, karena jelas hal itu tak membuatmu hancur lagi.

Wednesday, June 17, 2015

Nomor penyelamat saat rindu makan bakmi

Bartno note

Penggemar makanan berbahan dasar tepung ini yakni bakmi, bisa dikatakan jumlahnya sangat banyak. Mungkin kalau saya kira-kira, dari 10 orang, 8 orang adalah penggemar makan mie.

Karena itu, rentetan penjaja bakmi di Jakarta dan sekitarnya ada banyak. Mungkin kalau dihitung dengan benar jumlahnya bisa sampe ribuan.

Di tempat saya saja dalam radius 1 kilometer, ada sekitar lebih dari 10 penjaja mie. Namanya beragam, yang bikin beda di tiap mereka adalah sambal, pilihan menu dan bumbunya. Dan uniknya setiap mereka pula sudah punya pelanggannya masing-masing.
Bakmi Spesial GM Pangsit Goreng

Tapi sayangnya dari sekian banyak penjaja mie di Jakarta ini, tak banyak yang menyediakan layanan pesan-antar, atau bahasa bekennya delivery order. Padahal ini yang jadi penyelamat saat perut lapar berat dan lagi malas keluar rumah.

Untungnya salah satu tempat mie kesukaan saya, yang juga tempat favorit untuk makan siang saat berkantor, Bakmi GM menyediakan layanan itu. Langsung saja saya tekan nomornya itu, 021-5556007, untuk memuaskan rindu saya terhadap bakmi. Tapi kok nggak nyambung ya...

Pas dicek di websitenya ternyata nomornya udah ganti, jadi 021-1.500.677, langsung saja saya pencet nomor barunya itu. Dan dijawab langsung dengan pilihan mau pakai bahasa Indonesia atau Inggris. Karena kebetulan bahasa asing saya kuno banget, jadi saya pilih bahasa Indonesia saja.

Setelah itu suara operator wanitanya langsung bertanya mau order apa, saya langsung sesbut bakmi spesial GM pangsit goreng, bakmi spesial GM bakso, siomay ayam, dan pangsit gorengnya. Tak lama menunggu pesanan itu datang.
Siomay Ayam

Buat teman-teman yang lain, kalo pengin merasakan kelezatan menu mie di Bakmi GM atau menu pilihan lainnya tanpa harus ke luar rumah, langsung saja tekan nomor BAKMI GM DELIVERY 021-1.500.677. Untuk daftar menu apa saja yang tersedia, silakan browsing dulu di www.bakmigm.com.
Note: pemesanan BAKMI GM DELIVERY dapat dilakukan dengan minimal order 50 ribu rupiah dan dengan biaya kirim 10 ribu rupiah. Waktu antar diusahakan kurang dari 75 menit.

Jadi sudah siap untuk merasakan menu favorit Bakmi GM dengan suasana rumah sambil menonton serial favorit.

Wednesday, January 21, 2015

Isyana Saravati, pendatang baru industri musik dengan prestasi gemilang


Bartno note:

Ketika rasa akan musik menjadi cinta dan cita-cita, apa yang dilakukan selalu senang dan suka. Sekarang, setelah semua lelah mencapainya telah berubah karya, dan hasilnya dapat diterima, senangnya tiada terkira.

Begitu kiranya, cerita singkat mengenai pendatang baru di industri musik Indonesia yang bernama lengkap Isyana Sarasvati, yang lahir di Bandung, 21 tahun silam.

Lewat sebuah single berbahasa Inggris "Keep Being You" Isyana memperkenalkan jenis musiknya kepada pencinta musik di sini. Ia menyebutnya "Exploration of Pop".

Apa maksud 'Exploration of Pop' dan bagaimana kisah perjalanan karirnya? Yuk baca kisahnya Isyana.

Awal
Isyana lahir dari keluarga pecinta musik yang juga pendidik. Jazz dan klasik adalah genre musik yang sering didengarnya. Masa kanak-kanak dihabiskannya di Belgia selama 5 tahun, baru kemudian setelah Ayahnya mendapatkan gelar doktor, Isyana kembali ke Bandung, untuk memulai Sekolah Dasar.

Lewat ibunya yang merupakan pengajar electone, Isyana menjadi mahir memainkan alat ini. Isyana betah berjam-jam untuk belajar musik. Dan sejak usia 7 tahun, cita-citanya mantap menjadi seorang musisi.

"Awalnya belajar dulu, lalu mulai kursus, dan terus akhirnya ikut perlombaan," jelas Isyana kepada saya. Lalu pada usia 9 tahun ia mulai ikut berbagai perlombaan kompetisi electone. Dari yang regional, nasional, hingga internasional.

Lewat keahliannya di bidang musik ini, Isyana mendapatkan beasiswa di Nanyang Academy of Fine Arts, Singapura, dalam bidang Music Performance. Karena pencapaian nilai akademik yang baik, Isyana kembali mendapatkan beasiswa penuh untuk studi lebih lanjut di Royal College of Music, London, untuk semester terakhirnya di 2015.



Prestasi

  • Lulus dengan 'distinction Grade VIII ABRSM [2007]
  • 2 kali Finalis Nasional Yamaha Piano Kompetisi [2007, 2010]
  • 3 kali Juara Grand Prix Asia Pasific Electone Festival [2008, 2009, 2011]
  • Terpilih menjadi salah satu dari 15 Composer Electone Dunia yang tampil di Yamaha Electone Concours [YEC] 2012 di Tokyo, Jepang.
  • Semifinalist Yamaha Electone Concours 2012, Japan.
  • 4 kali menjadi Juara 1 Kompetisi Piano Jawa Barat 
  • Juara 1, Kategori Profesional, Kompetisi Vokal Nasional Tembang Puitik Ananda Sukarlan, Indonesia [2013].
  • Gold Certificate, 5th Bangkok Opera Foundation Singing Competition Bangkok, Thailand [2013]
  • Juara 1, 6th Tan Ngiang Kaw/Tan Ngiang Ann Memorial Vocal Competition, Singapore [2012]
  • Terpilih dalam pertukaran pelajar ke Tainan National University of the Arts Tainan, Taiwan [2012].


Industri musik
Lewat beragam prestasinya itu, Sony Music mendatangi kediaman Isyana untuk mengajaknya bergabung di pertengahan tahun lalu. Jadilah kemudian Isyana terbang ke Swedia untuk membuat album perdananya.

Selama 15 hari di sana, Isyana menciptakan 14 lagu. Dan single perdana yang dipublikasikannya adalah "Keep Being You".

Single ini sempat merajai top hits di beberapa radio tanah air, semenjak dirilis 28 Oktober 2015. Juga sempat masuk 5 besar di iTunes.

"Ini unik banget. Jadi aku lagi buat lagu lain, dan tiba-tiba produser di sana yang juga sebagai mentor memberitahu bahwa verse pada bagian ini bisa menjadi tema baru. Ya udah dicobain dan jadilah lagu Keep Being You, yang menjadi lagu favorit aku", ungkap Isyana.

Lanjutnya, "lagu ini mengatakan cintailah apa adanya, seperti I love u just the way you are. Bahwa materi itu nggak selalu penting, padahal yang kita inginkan adalah waktu dan kasih sayang."

Mengenai genre yang diusungnya, Isyana menjelaskan, “Aku menyebutnya sendiri, Exploration of Pop. Karena aku nggak mengotak-kotakkan genre dan open minded banget sama musik. Rock, klasik, jazz, atau apa saja, bisa menjadi inspirasi. Kebetulan single pertama ini lebih ke unsur R&B-nya ‘gitu”.

@isyanasarasvati
Bandung, 2 Mei 1993
Hobi  Senang banget musik,gadget, dan waktu kecil suka aerobik, berenang, dan ice skating.
Warna favorit  Pink. Hampir semua barang yang aku beli ada pinknya.
Film favorit  Lagi suka PK, sebuah film India seperti Three Idiot.
Aktor favorit  Tom Cruise
Aktris favorit  Lagi kepikiran artis Korea IU
Lagu favorit  Klasik
Makanan favorit  Mashed potato dan nasi bogana
Musisi favorit  Komponis besar dunia klasik






Music

Berselancar